REKONSTRUKSI CERITA RAKYAT GEOSITE GEOPARK TOBA HUMBANG HASUNDUTAN TAPANULI UTARA: KAJIAN TRADISI LISAN
DOI:
https://doi.org/10.36277/basataka.v5i2.183Keywords:
Rekonstruksi, Cerita Rakyat, Tradisi LisanAbstract
Penelitian ini membahas tentang rekontruksi cerita rakyat di Geosite Geopark Toba Humbang Hasundutan Tapanuli Utara. Masalah dalam penelitian ini adalah rekontruksi cerita rakyat geosite dan nilai kearifan lokal cerita rakyat di geosite. Penelitian ini bertujuan untuk mengrekontruksi dan menentukan nilai kearifan lokal dalam cerita rakyat di geosite geopark Toba, Humbang Hasundutan, Tapanuli Utara. Adapun geosite yang penulis rekontruksi antara lain yaitu: 1. Geosite Taman Eden 100, 2. Geosite Meat, 3. Geosite Batu Basiha, 4. Geosite Liang Sipege, 5. Geosite Air Terjun Situmurun, 6. Geosite Sipinsur, 7. Geosite Bakara, 8. Geosite Tipang, 9. Geosite Huta Ginjang, 10. Geosite Muara, 11. Geosite Sibandang. Metode yang penulis gunakan dalam menganalisis masalah penelitian ini adalah metode kualitatif dan penelitian model naratif. Penelitian ini menggunakan teori tradisi lisan. Kearifan lokal yang terdapat di cerita rakyat di Geosite Geopark Toba masih melekat di benak masyarakat setempat dan masih dilestarikan. Nilai-nilai budaya dalam cerita rakyat di Geosite Geopark Toba yaitu: kerja keras, kesopansantunan, pikiran positif, dan kejujuran.
References
Alawiyah, A., Maulida, N., & Prasetya, K. H. (2019). Pesan Moral Dan Gaya Bahasa Dalam Graffiti Di Kalimantan Timur. Kompetensi, 12 (2), 129-136.
Balitbangsos Depsos RI. 2005. Tinjauan tentang Kearifan Lokal (Edisi Kedua). Jakarta: Pusat Pengembangan Ketahanan Sosial Masyarakat.
Bungin, B. 2012. Penelitian Kualitatif. Jakarta: Prenamedia Group.
Creswell, John W. 2012. Research Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Danandjaja, 2002. Folklore Indonesia: Ilmu Gosip, Dongeng, Legenda. Dll. Jakarta: Gafiti.
Maryeni. 2005. Metode Penelitian Kebudayaan. Jakarta: Bumi Aksara.
Nazir. (1998). Metode Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.
Nisah, N., Prasetya, K. H., & Musdolifah, A. (2020). Pemertahanan Bahasa Daerah Suku Bajau Samma di Kelurahan Jenebora Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara. Jurnal Basataka (JBT), 3 (1), 51-65.
Prasetya, K. H., Subakti, H., & Septika, H. D. (2020). Pemertahanan Bahasa Dayak Kenyah di Kota Samarinda. Diglosia: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra, Dan Pengajarannya, 3 (3), 295-304.
Septika, H. D., & Prasetya, K. H. (2020). Local Wisdom Folklore for Literary Learning in Elementary School. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 5(1), 13-24.
Sibarani, Robert. 2012. Kearifan Lokal Hakikat, Peran, dan Metode Tradisi Lisan. Jakarta: Asosiasi Tradisi Lisan.
Sibarani, Robert. 2014. Kearifan Lokal Hakikat, Peran, dan Metode Tradisi Lisan(Edisi Kedua). Jakarta: Asosiasi Tradisi Lisan.
Sihotang, Radot. 2020. Kearifan Lokal Dalam Tradisi Mamultak Taon Pada Masyarakat Batak Toba: Kajian Tradisi Lisan. Medan: Skripsi
Simanungkalit, Dewi Sartika. 2016. Kajian Tradisi Lisan Terhadap Situs-Situs Budaya di Kecamatan Baktiraja, Kabupaten Humbang Hasundutan. Medan: Skripsi
Singa, Eka Putri Juni. 2020. Cerita Boru Pareme Pada Etnik Batak Toba: Kajian Sosiosastra. Medan: Skripsi.