BENTUK KEKERASAN DAN DAMPAK KEKERASAN PEREMPUAN YANG TERGAMBAR DALAM NOVEL ROOM KARYA EMMA DONOGHUE

Authors

  • Wahyuni Wahyuni Universitas Balikpapan
  • Indri Lestari

DOI:

https://doi.org/10.36277/basataka.v1i2.29

Keywords:

Kata Kunci : Kekerasan, Feminisme Radikal, Bentuk Kekerasan, Dampak Kekerasan, Keywords : Violence, Radical Feminism, Forms of Violence, Effects of Violence

Abstract

ABSTRAK

 Kekerasan terhadap perempuan adalah salah satu fenomena yang masih terjadi hingga saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kekerasan dan dampaknya bagi perempuan yang tergambar dalam novel Room karya Emma Donoghue menggunakan teori Feminisme Radikal oleh Allison Jaggar. Metode yang digunakan adalah kualitatif secara deskriptif  dengan melalui proses dokumentasi yang diperoleh dari novel Room. Penelitian ini menemukan beberapa bentuk kekerasan yang dialami tokoh perempuan di dalam novel yang meliputi kekerasan seksual, kekerasan fisik dan kekerasan emosional. Dampak dari kekerasan terhadap tokoh perempuan di novel Room adalah menjadi sulit bersosialisasi, tidak mudah mengendalikan amarah dan mengalami stres pasca kejadian traumatis. 

Kata Kunci : Kekerasan, Feminisme Radikal, Bentuk Kekerasan, Dampak Kekerasan

 

ABSTRACT

 Violence toward female is one of the phenomena that still happen nowadays. This research aimed to discuss about the violence and the effect that reflected in the novel Room by Emma Donoghue using  Radical Feminism theory by Allison Jaggar. The method that used is qualitative in the descriptive way with through a documentation process obtained from the novel Room. This research found some form of violences of the female character in the novel that consists of sexual violence, physical violence and emotional violence. The effects of the violence toward the female character in the novel Room are having difficulties to socialize with people, troubles to manage the anger and dealing with stress after a traumatic event.

Keywords : Violence, Radical Feminism, Forms of Violence, Effects of Violence

References

Donoghue, E. 2016. Room. Jakarta : Penerbit Noura Books.
Humm, M. 1986. Feminism Criticism. Great Britain: The Harvester Press.
Jaggar, A M. 1983. Feminist Politics and Human Nature. New Jersey: Rowman & Allanheld Publishers.
Makhdlori, M.2011. Bak Rambut Dibelah Tujuh. Yogyakarta: DIVA Press
Nurgiyantoro, B. 2010. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gajah Mada UniversityPress
Savitri, N. 2008. HAM Perempuan - Kritik Teori Hukum Feminis Terhadap KUHP. Bandung: PT Refika Aditama
Siti, H,MS. dan M. Munandar S. 2010. Kekerasan Terhadap Perempuan – Tinjauan dalam Berbagai Disiplin Ilmu & Kasus Kekerasan. Bandung: PT Refika Aditama
Sudiarti, A.L .2000. Pemahaman Bentuk-Bentuk Tindak Kekerasan Terhadap Perempuan dan Alternatif Pemecahannya. Bandung: PENERBIT P.T ALUMNI.
Sugihastuti & Saptiawan, I H. 2007. Gender dan Inferioritas Perempuan. Yogyarta: Pustaka Pelajar.
Tong, R. 2009. Feminist Though. A More Comprehensive Introduction. Colorado: Westview Press.

Downloads

Published

2018-12-30

How to Cite

Wahyuni, W., & Lestari, I. (2018). BENTUK KEKERASAN DAN DAMPAK KEKERASAN PEREMPUAN YANG TERGAMBAR DALAM NOVEL ROOM KARYA EMMA DONOGHUE. Jurnal Basataka (JBT), 1(2), 20–28. https://doi.org/10.36277/basataka.v1i2.29