KAJIAN STILISTIKA PADA KUMPULAN CERITA ANAK OLEH DIREKTORAT JENDERAL PAJAK REPUBLIK INDONESIA

Authors

  • Tri Pertiwi Universitas Gunung Leuser Aceh
  • Ati Rosmiati STKIP Usman Safri Kutacane

DOI:

https://doi.org/10.36277/basataka.v5i1.155

Keywords:

Cerita Anak, Stilistika

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan diksi, gaya bahasa, dan citraan cerita anak. Anak adalah pribadi yang masih bersih dan peka terhadap lingkungan di sekitarnya. Anak-anak pada usia dini biasanya mempunyai perilaku-perilaku yang sesuai dengan apa yang diajarkan oleh orang tuanya, bahkan perilaku yang diajarkan oleh lingkungan sekitarnya. Fabel merupakan cerita yang menggambarkan watak dan budi manusia yang pelakunya diperankan oleh binatang yang mengandung nilai-nilai pendidikan moral dan budi pekerti. Kumpulan cerita anak Direktorat Pajak ini berisi tiga cerita fabel yang inspiratif, yaitu kisah Raja Lebah dan Satu Sendok Madu, Kisah Anjing dan Kelinci, dan Kisah Semut dan Jangkrik. Dalam cerita tersebut terdapat nilai-nilai moral yang ingin disampaikan seperti kejujuran, keteladanan, kedisiplinan, tanggung jawab, ketekunan, kerja keras, kepatuhan, ketertiban, keadilan, loyalitas, ketulusan, dan sebagainya. Menggunakan metode analisis deskriptif dengan memperhatikan elemen yang diperiksa adalah diksi, kata konkret gaya bahasa, dan citraan. Diksi sebagai pilihan kata-kata yang dilakukan oleh pengarang dalam karyanya guna menciptakan efek makna tertentu.

References

Direktorat Jendral Pajak. 2014. Buku Cerita Bergambar Pajak Kita. Jakarta Selatan: Ditjen Pajak RI

Endraswara, Suwardi. 2011. Metodologi Penelitian Sosiologi Sastra. Yogyakarta:CAPS.

Nurcahyani, D., Maulida, N., & Prasetya, K. H. (2018). Analisis Nilai-Nilai Pendidikan Karakter Tokoh Utama Guru Honorer Dalam Komik Pak Guru Inyong Berbasis Webtoon Karya Anggoro Ihank. Jurnal Basataka (JBT), 1(2), 35-40.

Nurgiyantoro, B. (2007). Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta. Gadjah Mada University Press.

Prasetya, K. H., Subakti, H., & Musdolifah, A. (2022). Pelanggaran Prinsip Kesantunan Berbahasa Peserta Didik terhadap Guru Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 6(1), 1019-1027.

Ratna, N.K. (2016). Stilistika: Kajian Puitika Bahasa, Sastra, dan Budaya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Septika, H. D., & Prasetya, K. H. (2020). Local Wisdom Folklore for Literary Learning in Elementary School. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 5(1), 13-24.

Satoto, S. (2012). Stilistika. Surakarta: STSI Press.

Downloads

Published

2022-06-30

How to Cite

Pertiwi, T., & Rosmiati, A. . (2022). KAJIAN STILISTIKA PADA KUMPULAN CERITA ANAK OLEH DIREKTORAT JENDERAL PAJAK REPUBLIK INDONESIA. Jurnal Basataka (JBT), 5(1), 155–162. https://doi.org/10.36277/basataka.v5i1.155

Issue

Section

Articles