PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS BERITA MENGGUNAKAN MODEL SNOWBALL THROWING PADA SISWA KELAS VIII-B SMP SWASTA IMELDA MEDAN TAHUN PELAJARAN 2018/2019
DOI:
https://doi.org/10.36277/basataka.v2i2.74Keywords:
menulis, Berita, Snowball ThrowingAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil pembelajaran kemampuan menulis teks berita menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing pada siswa kelas VIII-B SMP Swasta Imelda Medan Tahun Pelajaran 2018/2019. Model Snowball Throwing pengembangan dari model pembelajaran diskusi dan merupakan bagian dari model pembelajaran kooperatif. Dalam konteks pembelajaaran Snowball Throwing diterapkan dengan melempar segumpalan kertas untuk menunjuk siswa yang diharuskan menjawab soal dari guru. Alasan yang mendasari dilakukannya penelitian ini yaitu kurangnya sarana dan prasarana mengakibatkan kemampuan menulis teks berita menjadi relatif rendah. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini guru Bahasa Indonesia dan siswa kelas VIII-B SMP Swasta Imelda Medan. Hasil yang ditemukan adalah adanya peningkatan hasil pembelajaran kemampuan menulis teks berita menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing setelah melalui dua siklus dengan rincian peningkatan dari 59% yang tuntas menjadi 82%
References
Arikunto, Suharsimi, 2014. Prosedur Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.
Arikunto, Suharsimi, 2017. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara
Barus,S.W.2010.jurnalistik: Petunjuk Teknik Menulis Berita. Jakarta: Erlangga
Dalman, 2014. Keterampilan Menulis. Rajawali Pres, Jakarta.
Shoinim, Aris, 2016. 68 Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: Ruzz Media.
Sugiyono, 2017. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D.Bandung: Alfabeta