PENGARUH MODEL PAIR CHECK TERHADAP KEMAMPUAN MENGINDENTIFIKASI UNSUR-UNSUR TEKS NARASI (CERITA FANTASI) PADA SISWA KELAS VII SMP SWASTA BUDI SETIA SUNGGAL TAHUN PELAJARAN 2018/2019
DOI:
https://doi.org/10.36277/basataka.v2i1.44Keywords:
model pair check, teks narasiAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pair check terhadap kemampuan mengidentifikasi unsur-unsur teks narasi (cerita fantasi) pada kelas VII SMP Swasta Budi Setia Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode eksperimen dengan desain two group post-test only design.
Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Swasta Budi Setia Sunggal yang berjumlah 91 siswa. Penelitian sampel dengan teknik random sampling. Berdasarkan teknik tersebut diperoleh kelas VII-A sebagai kelas eksperimen terdiri dari 30 siswa dan kelas VII-B sebagai kelas kontrol terdiri dari 30 siswa. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes, yaitu post-test. Proses pengumpulan data dengan cara menugaskan siswa mengidentifikasi unsur-unsur teks narasi (cerita fantasi).
Sebelum dilakukan analisis data, terlebih dahulu dilakukan uji normalitas dan uji homogenitas yang menunjukkan bahwa skor post-test berdistribusi normal dan homogen. Teknik analisis data adalah uji-t. hasil penelitian menunjukkan adanya pebedaan kemampuan mengidentifikasi unsur-unsur teks narasi (cerita fantasi) siswa kelas VII SMP Swasta Budi Setia Sunggal dengan model pair check dan tanpa model pair check. perbedaan tersebut ditunjukkan oleh hasil uji-t yaitu = 11,2, = 2,03 maka kriteria pengujian hipotesis penelitian ini adalah > . Hipotesis nilai ditolak dan hipotesis alternatif () diterima.hal ini membukikan bahwa terdapat pengaruh positif model pair check terhadap kemampuan mengidentifikasi unsur-unsur teks narasi (ceriat fantasi) pada siswa kelas VII SMP Swasta Budi Setia Sunggal Tahun Pelajaran 2018/2019.
References
Anwar, Dessy. 2013. Kamus Bahasa Indonesia. Surabaya : Amelia Computindo
Arikunto, Suharsimin. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta.
Azizah, Ratu Intan. 2017. Pembelajaran Mengidentifikasi Unsur-unsur Teks Narasi dengan Menggunakan Metode Pair and Check di kelas VII SMP Negeri 14 Bandung Tahun Pelajaran 2017/2018. Instutional Repositories & Scientific Journals : Universitas Pasundan.
Kuslaila, Meri. 2019. Eksperimen Model Pembelajaran Pair Check pada Materi Pokok Segitiga Belajar Peserta Didik. Jurnal: ResenarcGate
Mulyadi, Yadi. 2016. Bahasa Indonesia untuk Siswa SMP-MTs Kelas VII. Bandung : Yrama Widya.
Sakroni, Andara Addarul 2017. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Pair Checks Terhadap Hasil Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas V di SDN 18 Batipuh Kabupaten Tanah Datar. Jurnal : Shcolar
Shoimin, Aris. 2016. 68 Model Pembelajaran Inovasi dalam Kurikulum 2013.
Yogyakarta : Ar-Ruzz Media.
Sudjana. 2005. Metoda Statistika. Bandung : Tarsito.
Sudijoni. 2017. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta : PT Rajagrafindo Persada.
Sugijono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.
Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D ). Bandung : Alfabeta.
Surani, Dewi 2018. Pengaruh Pembelajaran Model Kooperatif Tipe Pair Check Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Ditinjau Dari Kemampuan Verbal Peserta Didik Kelas VII SMPN 1 Sidomulyo. Journal : Cendekia
Tarigan, Hendry Guntur. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahas. Bandung : Angkasa.